Rājavidyā Rājaguhya Yoga
Pengetahuan Rahasia:
Menyelami Misteri Kehidupan
9:1
śrī-bhagavān uvāca
idaṁ tu te guhyatamaṁ pravakṣyāmy anasūyave
jñānaṁ vijñāna-sahitaṁ yaj jñātvā mokṣyase’śubhāt
Śrī Bhagavān (Kṛṣṇa Hyang Maha Berkah) bersabda:
“Kepadamu yang (ingin) bebas dari segala keraguan, sekarang Ku-jelaskan rahasia tentang Jñāna atau Pengetahuan Sejati dan Vijñāna atau Ilmu Kebendaan. Setelah mengetahui dan menghayatinya, niscayalah kau terbebaskan dari lingkaran kelahiran dan kematian yang berulang-ulang.”
9:2
rāja-vidyā rāja-guhyaṁ pavitram idam uttamam
pratyakṣāvagamaṁ dharmyaṁ su-sukhaṁ kartum avyayam
“Inilah Raja segala Pengetahuan, Raja segala Ilmu, paling utama, rahasia. Namun, sesungguhnya mudah dipahami. Penerapannya selaras dengan dharma, kebajikan abadi, dan sungguh menyenangkan, membawa berkah.”
9:3
aśraddadhānāḥ puruṣā dharmasyāsya parantapa
aprāpya māṁ nivartante mṛtyu-saṁsāra-vartmani
“Arjuna, mereka yang tidak meyakini kebenaran ilmu dan laku atau dharma ini – tidak dapat mencapai-Ku; demikian, mereka tetap berada dalam lingkaran kelahiran dan kematian.”
9:4
mayā tatam idaṁ sarvaṁ jagad avyakta-mūrtinā
mat-sthāni sarva-bhūtāni na cāhaṁ teṣv avasthitaḥ
“Kuliputi alam semesta dalam keilahian serta kemuliaan-Ku yang tak-nyata. Semua makhluk bagaikan ide-ide yang berada di dalam diri-Ku. Sebab itu, sesungguhnya Aku tidak berada di dalam diri mereka.”
9:5
na ca mat-sthāni bhūtāni paśya me yogam aiśvaram
bhūta-bhṛn na ca bhūta-stho mamātmā bhūta-bhāvanaḥ
“Sesungguhnya makhluk-makhluk pun juga tidak ada di dalam-Ku. Namun, saksikanlah kekuatan Yoga yang menakjubkan! Walau menjadi sumber (pencipta) dan penopang (pemelihara) mereka semua; tetaplah Aku tidak berada di dalam diri mereka.”
9:6
yathākāśa-sthito nityaṁ vāyuḥ sarvatra-go mahān
tathā sarvāṇi bhūtāni mat-sthānīty upadhāraya
“Sebagaimana angin yang berada di mana-mana, adalah bagian dari eter, substansi ruang yang maha luas, ketahuilah bahwa demikian pula semua makhluk berada di dalam diri-Ku.”
9:7
sarva-bhūtāni kaunteya prakṛtiṁ yānti māmikām
kalpa-kṣaye punas tāni kalpādau visṛjāmy aham
“Arjuna, saat terjadi mahā-pralaya atau kiamat besar pada akhir satu kalpa atau masa besar – semua-nya melebur dan menyatu dengan Kesejatian-Ku, Prakṛti-Ku; kemudian pada awal kalpa atau masa baru, mereka semua muncul lagi.”
9:8
prakṛtiṁ svām avaṣṭabhya visṛjāmi punaḥ punaḥ
bhūta-grāmam imaṁ kṛtsnam avaśaṁ prakṛter vaśāt
“Dengan Kesejatian Diri-Ku sendiri; karena Prakṛti, Sifat Alami-Ku sendiri – kerumunan makhluk muncul saat kalpa atau masa baru; mereka tidak muncul atas kehendak mereka.”
9:9
na ca māṁ tāni karmāṇi nibadhnanti dhanañjaya
udāsīna-vad āsīnam asaktaṁ teṣu karmasu
“Kendati demikian, Arjuna, walau semuanya terjadi atas kehendak-Ku; mereka muncul sesuai dengan karma mereka masing-masing, Aku tidak terpengaruh oleh apa yang mereka buat. Kedudukan-Ku tak tergoyahkan oleh perbuatan mereka.”
9:10
mayādhyakṣeṇa prakṛtiḥ sūyate sa-carācaram
hetunānena kaunteya jagad viparivartate
“Arjuna, di bawah pengawasan-Ku, roda Saṁsāra semesta berputar terus, menyebabkan munculnya makhluk-makhluk bernyawa, dan bergerak; maupun benda-benda yang tidak bergerak.”
9:11
avajānanti māṁ mūḍhā mānuṣīṁ tanum āśritam
paraṁ bhāvam ajānanto mama bhūta-maheśvaram
“Orang-orang bodoh yang tidak memahami hal ini; tidak pula menyadari kekuasaan-Ku sebagai Penguasa Tunggal alam semesta – mengira bahwa Aku hanyalah manusia biasa berdarah dan berdaging.”
9:12
moghāśā mogha-karmāṇo mogha-jñānā vicetasaḥ
rākṣasīm āsurīṁ caiva prakṛtiṁ mohinīṁ śritāḥ
“Mereka yang tidak sadar (tidak menyadari hakikat diri), senantiasa terlibat dalam perbuatan yang sia-sia; harapan dan pengetahuan mereka pun sia-sia semua. Dalam kesia-siaan itu mereka merangkul kebiasaan-kebiasaan āsurī atau syaitani yang tambah membingungkan.”
9:13
mahātmānas tu māṁ pārtha daivīṁ prakṛtim āśritāḥ
bhajanty ananya-manaso jñātvā bhūtādim avyayam
“Di pihak lain, Arjuna, para mahātmā – mereka yang berjiwa mulia – yang telah menyadari kemuliaan dirinya dan mengenali-Ku sebagai Sumber semua makhluk, dan segala-galanya; Tak Termusnahkan, dan Kekal Abadi; senantiasa memuja-Ku dengan seluruh kesadarannya berpusat pada-Ku.”
9:14
satataṁ kīrtayanto māṁ yatantaś ca dṛḍha-vratāḥ
namasyantaś ca māṁ bhaktyā nitya-yuktā upāsate
“Demikian mereka senantiasa memuliakan Aku; berupaya untuk menyadari kehadiran-Ku di mana-mana; dan selalu berlindung pada-Ku dengan keyakinan yang teguh. Sesungguhnya, mereka telah bersatu dengan-Ku dalam meditasi, puja-bakti, dan panembahan mereka, yang sepenuhnya terpusatkan pada-Ku.”
9:15
jñāna-yajñena cāpy anye yajanto mām upāsate
ekatvena pṛthaktvena bahudhā viśvato-mukham
“Mereka yang menempuh jalur pengetahuan, atau Jñāna Yoga, menyadari hakikat-Ku lewat Pengetahuan. Demikian, sesungguhnya mereka pun menyembah-Ku, dengan cara menyadari hakikat diri yang tak terpisahkan dengan-Ku; ada pula yang menyembah wujud ilahi-Ku dengan berbagai cara lain, dengan melihat diri-Ku dalam beragam wujud lainnya.”
9:16
ahaṁ kratur ahaṁ yajñaḥ svadhāham aham auṣadham
mantro’ham aham evājyam aham agnir ahaṁ hutam
“Akulah Hyang Mempersembahkan; Aku pula Persembahan; Akulah rempah-rempah, biji-bijian, segala apa yang dihaturkan ‘untuk’ leluhur yang telah meninggal; Akulah mantra-mantra suci pengiring persembahan; Aku pula api suci yang mengantar persembahan; sesungguhnya tindakan persembahan itu pun Aku.”
9:17
pitāham asya jagato mātā dhātā pitāmahaḥ
vedyaṁ pavitram oṁkāra ṛk sāma yajur eva ca
“Akulah Pemelihara dan Penguasa Tunggal alam semesta; Ayah, Ibu, dan Leluhur sejati, Akulah Hyang Patut Dikenal, Hyang Maha Menyucikan, Sabda Mulia Oṁ; dan, Sumber segala Pengetahuan, Veda – Ṛg, Yajur, dan Sāma.”
9:18
gatir bhartā prabhuḥ sākṣī nivāsaḥ śaraṇaṁ suhṛt
prabhavaḥ pralayaḥ sthānaṁ nidhānaṁ bījam avyam
“Akulah Tujuan Tertinggi; Hyang Maha Memelihara, Menguasai, dan Menyaksikan; Keadaan atau Tempat Abadi (yang dapat digapai), Pelindung Tunggal, Sahabat Setia, Awal-Mula dan Akhir dari segala-segalanya; Kepada-Ku semuanya berpulang saat kiamat atau pralaya, dan Aku pula Benih Kehidupan yang tak pernah punah.”
9:19
tapāmy aham ahaṁ varṣaṁ nigṛhṇāmy utsṛjāmi ca
amṛtaṁ caiva mṛtyuś ca sad asac cāham arjuna
“Akulah panasnya matahari; Aku pula yang mengatur awan dan hujan. Arjuna, Akulah kematian, dan Aku pula keabadian; Akulah keberadaan dan juga ketiadaan.”
9:20
trai-vidyā māṁ soma-pāḥ pūta-pāpā yajñair iṣṭvā svar-gatiṁ prārthayante
te puṇyam āsādya surendra-lokam aśnanti divyān divi deva-bhogān
“Mereka yang berkarya untuk meraih hasil tertentu sesuai dengan anjuran dalam ketiga Veda tersebut, sepanjang hidupnya menikmati Soma, atau segala kenikmatan yang berasal dari gugusan pikiran, indra, badan, dan sebagainya; berbakti dengan melakukan berbagai macam ritus, dan terbebaskan dari segala macam dosa-kekhilafan, mereka menuju alam surga tempat Indra berkuasa. Demikian, mereka menikmati segala kenikmatan surgawi.”
9:21
te taṁ bhuktvā svarga-lokaṁ viśālaṁ kṣīṇe puṇye martya-lokaṁ viśanti
evaṁ trayī-dharmam anuprapannā gatāgataṁ kāma-kāmā labhante
“Setelah menikmati alam surga yang luas dan berakhirnya (tabungan) kebajikan yang mereka peroleh sebagai hasil dari pekerjaan yang sesuai dengan anjuran Veda – kitab-kitab suci – maka, mereka kembali ke dunia ini. Demikian mereka pergi dan balik – lahir, mati, menikmati surga, lahir lagi, mati lagi – berulang-ulang kali.”
9:22
ananyāś cintayanto māṁ ye janāḥ paryupāsate
teṣāṁ nityābhiyuktānāṁ yoga-kṣemaṁ vahāmy aham
“Namun, para panembah penuh welas asih, devosi – yang senantiasa mengenang-Ku, mengingat-Ku, memuja-Ku tanpa mengharapkan sesuatu (semata karena mencintai-Ku) – selalu menikmati kemanunggalan dengan-Ku. Mereka Ku-lindungi senantiasa dan Ku-penuhi segala kebutuhannya.”
9:23
ye’py anya-devatā-bhaktā yajante śraddhayānvitāḥ
te’pi mām eva kaunteya yajanty avidhi-pūrvakam
“Wahai Arjuna, para panembah berkeyakinan penuh, yang memuja para malaikat atau dewa dan wujud-wujud lain, sesungguhnya memuja-Ku juga, walau dengan cara yang tidak sesuai aturan – tidak tepat.”
9:24
ahaṁ hi sarva-yajñānāṁ bhoktā ca prabhur eva ca
na tu mām abhijānanti tattvenātaś cyavanti te
“Akulah Penguasa Tunggal Penerima semua persembahan; namun karena tidak memahami hakikat diri-Ku sebagai Hyang Maha Tinggi, maka mereka (selalu) jatuh (lagi).”
9:25
yānti deva-vratā devān pitṛn yānti pitṛ-vratāḥ
bhūtāni yānti bhūtejyā yānti mad-yājino’pi mām
“(Setelah meninggalkan badan-fana) Mereka yang percaya pada dewa atau malaikat, bergabung dengan mereka; mereka yang percaya pada leluhur, bergabung dengan leluhur; dan mereka yang percaya pada roh-roh lain (bertabiat baik maupun buruk), bergabung dengan roh-roh tersebut. Namun, mereka yang senantiasa memuja-Ku (sepanjang hidupnya) datang pada-Ku.”
9:26
patraṁ puṣpaṁ phalaṁ toyaṁ yo me bhaktyā prayacchati
tad ahaṁ bhakty-upahṛtam aśnāmi prayatātmanaḥ
“Persembahan penuh kasih, penuh devosi seorang panembah – entah itu sehelai daun, sekuntum bunga, buah, ataupun sekadar air – niscayalah Ku-terima dengan penuh kasih pula.”
9:27
yat karoṣi yad aśnāsi yaj juhoṣi dadāsi yat
yat tapasyasi kaunteya tat kuruṣva mad-arpaṇam
“Arjuna, apa pun yang kau lakukan; apa pun yang kau makan; apa pun yang kau persembahkan kepada api suci (segala puja persembahanmu); apa pun yang kau hadiahkan (derma yang kau berikan); dan segala tapa-brata – persembahkanlah semuanya kepada-Ku.”
9:28
śubhāśubha-phalair evaṁ mokṣyase karma-bandhanaiḥ
saṁnyāsa-yoga-yuktātmā vimukto mām upaiṣyasi
“Demikian, dengan pikiranmu kukuh dalam kesadaran Saṁnyās, lepas dari segala dualitas dan keterikatan; niscayalah kau terbebaskan dari belenggu karma baik dan buruk, dan mencapai-Ku.”
9:29
samo’haṁ sarva-bhūteṣu na me dveṣyo’sti na priyaḥ
ye bhajanti tu māṁ bhaktyā mayi te teṣu cāpy aham
“Aku sama terhadap setiap makhluk, tiada yang Kubenci, tiada pula yang terkasih. Namun, kehadiran-Ku tampak nyata dalam diri mereka yang senantiasa berbakti pada-Ku, sebab mereka berada dalam (kesadaran)-Ku.”
9:30
api cet su-durācāro bhajate mām ananya-bhāk
sādhur eva sa mantavyaḥ samyag vyavasito hi saḥ
“Sekalipun seorang penjahat terbejat memuja-Ku dengan penuh keyakinan dan kasih serta dengan segenap kesadarannya terpusatkan pada-Ku – maka ia mesti dianggap sebagai seorang bijak, seorang sādhu yang telah menemukan kedamaian di dalam dirinya, karena ia telah bersikap yang tepat.”
9:31
kṣipraṁ bhavati dharmātmā śaśvac-chāntiṁ nigacchati
kaunteya pratijānīhi na me bhaktaḥ praṇaśyati
“Demikian, Sang Dharmātmā atau Wujud Kebajikan itu meraih segala kemuliaan serta kedamaian sejati. Ketahuilah Arjuna, seseorang yang berbakti seperti itu tidak pernah jatuh dan punah. Dan, niscayalah kesadarannya tak pernah merosot lagi.”
9:32
māṁ hi pārtha vyapāśritya ye’pi syuḥ pāpa-yonayaḥ
striyo vaiśyās tathā śūdrās te’pi yānti parāṁ gatim
“Arjuna, kaum perempuan; para vaiśya atau pengusaha; para śūdra, kaum atau golongan pekerja dalam bidang apa saja; bahkan mereka yang berasal dari kelahiran yang dianggap rendah – jika berlindung pada-Ku, maka mencapai tujuan tertinggi.”
9:33
kiṁ punar brāhmaṇāḥ puṇyā bhaktā rājarṣayas tathā
anityam asukhaṁ lokam imaṁ prāpya bhajasva mām
“Kemudian, apa yang perlu Kukatakan tentang para brahmana, para pendidik dan terpelajar; serta para resi yang senantiasa memuja-Ku. Sebab itu, selagi berada dalam dunia yang senantiasa berubah dan penuh duka ini, pujalah Aku setiap saat.”
9:34
man-manā bhava mad-bhakto mad-yājī māṁ namaskuru
mām evaiṣyasi yuktvaivam ātmānaṁ mat-parāyaṇaḥ
“Pusatkanlah segenap pikiran dan perasaanmu pada-Ku; berbaktilah pada-Ku; (tundukkan kepala ego) bersujudlah pada-Ku dengan semangat panembahan yang tulus; demikian, berlindung pada-Ku senantiasa, niscayalah kau meraih kemanunggalan dengan-Ku.”
Demikian berakhirlah Percakapan Kesembilan.